Squeegee Screen Printing atau Rakel di Cetak Sablon

Squeegee Screen Printing atau Rakel di Cetak Sablon

Squeegee screen printing dalam dunia percetakan sablon manual sangat penting. Untuk itu Sobat yang akan memulai dalam dunia percetakan sablon wajib membaca penjelasannya di bawah ini.

Squeegee atau Rakel sangat berperan penting bagi kualitas cetakan. Baik sebagai penyablon baru maupun penyablon yang sudah berpengalaman. Yang perlu sobat tentang Squeegee ini adalah :

  • mengetahui jenis bahan
  • BladeProfile (bentuk bilah)
  • Durometer (kekerasan) dari Squeegee

agar dapat diperoleh hasil yang maksimal dalam penyablonan.

Jenis Bahan Squeegee atau Rakel

Squeegee dibuat dari bahan Polyurethane atau bahan plastik Sistetik yang cukup kuat terhadap gesekan dalam jangka waktu yang cukup lama. Dalam memilih Sueegee Screen printing ini langkah pertama adalah mengetahui jenis Squeegee apa yang Sobat perlukan, tinta jenis apa yang Sobat gunakan dan Desain gambar seperti apa yang akan Sobat cetak.

Baca Juga : Jenis Tinta dalam Sablon

 Type Squeegee atau Rakel

Ada beberapa macam model Squeegee tetapi tidak semua jenis digunakan pada bahan kain untuk sablon.

 

Squeegee Screen Printing atau Rakel di Cetak Sablon

Kebanyakan Squeegee yang digunakan adalah Squeegee dengan model Straight Edge dan Double Bevel, meskipun demikian ada beberapa tipe lain seperti Single Bevel, Bull Nose, Triple Drometer.

Model Straight Edge digunakan di hampir semua jenis sablon, sedangkan jenis Double Bevel lebih banyak digunakan untuk cetak sablon gambar Raster.

Sebagai catatan, semakin tumpul ujung Squeegee, maka tinta akan semakin banyak keluar melalui Screen, sebagai contoh :

  • Ujung Tajam untuk hampir semua jenis cetak sablon
  • Ujung Kotak digunakan untuk Raster
  • Ujung Round atau Bull Nose digunakan untuk cetak spanduk dengan ukuran besar dan memerlukan tinta keluar banyak

Squeegee Durometer

Durometer adalah istilah untuk mengukur kekerasan dari material Polyurethane. Semakin tinggi angka yang tertera semakin keras bahan yang dipergunakan.

1. Single Durometer Blade biasanya menggunakan ukuran dari 60áµ’ - 90áµ’.

2. Dual Durometer atau dua macam kekerasan biasanya memiliki ukuran yang berbeda satu dengan yang lain, misalnya 50A/80A.

3. Triple Durometer squeegee blade atau seperti roti lapis, biasanya terdiri dari tiga jenis durometer yang berbeda dengan ukuran 75/90/75.

Jenis Single Durometer paling sering dipergunakan untuk sablon bahan kain. Alasan utamanya yaitu biaya, karena lebih murah dibanding Squeegee yang lain.

Squeegee dengan durometer yang keras akan mengeluarkan tinta yang lebih tipis jika dibandingkan denga Squeegee dengan durometer yang lebih lunak.

Baca Juga : 3 Jenis Screen Sablon

Nah, setelah tahu tipe Squeegee. Kita selanjutnya belajar menyimpan dan merawat Squeege. Dengan perawatan yang baik dan seksama. Squeegee dapat tahan hingga beberapa tahun lamanya.

Bagian yang sangat kritis adalah pada bagian tajamnya yang perlu Sobat sekalian pelihara dan pertahankan ketajamannya. Jika terdapat goresan ataupun retakan akan sangat berpengaruh terhadap hasil cetak Sobat.

Biasanya setelah Sobat melakukan cetak sebanyak ratusan kali, ujung Squeegee akan mulai tumpul dan berbentuk bulat sehingga akan terjadi penumpukan tinta pada screen.

Semakin tumpul squeegee tidak bisa digunakan. Sobat dapat membuangnya atau mengasahnya hingga diperoleh ujung yang tajam kembali.

Tentu saja dengan cara mengasahnya akan lebih meghemat biaya investasi dibandingkn dengan membeli Squeegee baru. Cara mengasahnya dapat menggunakan pisau potong atau dengan gerinda sehingga kembali tajam seperti sediakala.

Untuk Squeegee Handle atau Pemegang karet Rakel, ada beberapa pilihan di pasaran. Yang paling umum adalah pemegang rakel yang terbuat dari bahan kayu dan aluminium. Disarankan untuk menggunakan aluminium karena selain tahan lama, handle aluminium juga dapat diganti-ganti Squeegee-nya.

Baik Sobat, demikian artikel tentang Squeegee Screen Printing. Semoga bermanfaat. Bye!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2